Murung Raya

Ketua DPRD Murung Raya Tekankan Peran Strategis Polri dalam Momentum HUT Bhayangkara ke-79

Murung Raya  — Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya, Rumiadi, menegaskan pentingnya keberadaan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di masyarakat. Pesan tersebut disampaikan usai dirinya menghadiri upacara dan syukuran peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Selasa (1/7).

Menurut Rumiadi, Polri merupakan institusi yang memiliki mandat langsung dari undang-undang untuk melindungi, mengayomi, dan menegakkan hukum demi terciptanya rasa aman bagi seluruh warga negara.

“Polri sangat penting dan dibutuhkan karena menjalankan tugas sesuai amanat Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 sebagai pelindung, pengayom, dan penegak hukum,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada jajaran kepolisian, khususnya Polres Murung Raya, yang dinilai telah bekerja profesional dalam merespons tantangan kamtibmas yang semakin berkembang.

Rumiadi berharap momentum peringatan HUT Bhayangkara ke-79 menjadi ruang refleksi bagi Polri untuk terus memperkuat kepercayaan publik melalui pelayanan yang humanis dan responsif.

(Marselinus/Deddy)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments