PALANGKA RAYA - Tragedi kecelakaan mematikan di jalan raya Kota Palangka Raya baru baru ini mengusik perhatian pemerintah, dan mendorong perhatian untuk menyampaikan peringatan serius kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas. Hal tersebut disampaikan oleh salah satu anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini.
Pada hari Rabu, 01/11/2023, ia menyatakan, "Salah satu kunci keselamatan berlalu lintas adalah faktor penentu, dan mencegah lebih baik daripada terjebak dalam situasi yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan lalu lintas yang dapat membahayakan nyawa pengendaranya maupun pengguna jalan raya tersebut."
Selain seruan untuk berhati-hati, Norhaini menekankan pentingnya menjaga kondisi motor agar tetap prima dan seimbang. Kendaraan yang terawat dengan baik dapat mengurangi risiko kecelakaan yang disebabkan oleh faktor teknis.
Lebih lanjut, Norhaini mengajak masyarakat untuk menjadi pengemudi yang bertanggung jawab dengan mengatur dan mengendalikan kendaraan mereka. Langkah ini diharapkan dapat menghindari situasi yang merugikan diri sendiri dan juga orang lain di jalan raya.
Dengan peringatannya, Norhaini berharap agar masyarakat lebih memahami dan menerapkan prinsip-prinsip keselamatan berlalu lintas, menciptakan lingkungan jalan yang lebih aman bagi semua pengguna.
(Deddi)
0 Comments