KAPUAS - Kegiatan pembagian masker kepada pengendara roda dua maupun roda empat yang melintas di kawasan bundaran besar jalan Pemuda, Kuala Kapuas dilakukan langsung oleh Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti bersama Wakapolres Kapuas Kompol Iqbal Sangaji dan sejumlah pejabat utama Polres Kapuas lainnya.
Pembagian masker ini juga diikuti ibu-ibu Bhayangkari Polres Kapuas serta sejumlah organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Kapuas.
Tak hanya membagikan masker para pengendara juga diimbau untuk selalu menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19 dan mematuhi aturan berlalu lintas.
Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti mengatakan kegiatan pembagian masker kepada masyarakat dilakukan untuk menyambut adaptasi kehidupan normal yang baru sehingga menyadarkan masyarakat bahwa tetap memperhatikan protokol covid-19 dalam kegiatan sehari-hari.
Kapolres AKBP Manang Soebeti juga berharap kepada masyarakat Kapuas agar dapat mematuhi protokol covid-19 dan jangan sampai melanggar, supaya semua masyarakat terjaga dan aman dari penularan covid-19.
Selain melaksanakan pembagian masker dan menyampaikan imbauan penerapan protokol kesehatan Polres Kapuas dengan juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sejumlah jalan protokol kota Kuala Kapuas dan di lingkungan kantor Polres Kapuas.
(IF)
0 Comments