Kalteng

Dewan Dukung Pelabuhan Segintung Pekerjakan Tenaga Lokal 

KUALA PEMBUANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Seruyan mendukung langkah Pemerintah Kabupaten Seruyan yang berkomitmen mengoptimalkan tenaga kerja lokal manakala pelabuhan Teluk Segintung beroperasi

“Komitmen tersebut langkah yang sangat baik, dalam kerangka memberdayakan tenaga kerja lokal serta mengurangi angka pengangguran. Dengan diserapnya tenaga kerja lokal, tentu akan berdampak positif bagi perekonomian di Seruyan,” kata Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo, Senin 24 Mei 2021.

Namun demikian langkah yang mesti dipersiapkan adalah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Seruyan, sehingg pada saat pelabuhan tersebut beroperasi, tenaga kerja lokal sudah memiliki keahlian sesuai dengan kebutuhan.

Ia berharap semua pihak ikut memperjuangkan sehingga target yang diinginkan dapat terwujud. Tentu saja perlu melibatkan instansi terkait untuk memberikan sosialisasi serta pelatihan-pelatihan kerja yang sejalan dengan kebutuhan.

 

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments