P. Raya

HUT Ke 186 GKE Gelar Aksi Nyata Dengan Bakti Sosial Di Universitas Kristen Palangka Raya

PALANGKA RAYA - Sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam perayaan HUT GKE yang ke 186, segenap gugus tugas GKE melaksanakan kegiatan Bakti sosial, dilaksanakan di komplek kampus Universitas Kristen Palangka Raya pada selasa 8/4/2025

Memasuki usianya yang ke 186 tahun Satuan tugas Gereja Kalimantan Evangelis ( GKE ) menggelar berbagai kegiatan untuk memeriahkan Hari ulang tahun GKE tersebut. Salah satu rangkaian kegiatan adalah menggelar bakti sosial dengan membersihkan lingkungan kampus universitas palangka raya ( UKPR )

Menurut Ketua panitia kegiatan Pendeta Satria, bahwa kehadiran GKE bukan hanya melayani dalam bentuk ibadah saja, tetapi dalam bentuk aksi, yang bertujuan mengajak warga jemaat dari resort yang ada di palangka raya untuk ikut merasa memiliki, dengan harapan Universitas Kristen Palangka Raya ( UKPR ) bisa lebih maju dan berkembang

Berbagai rangkaian kegiatan yang di laksanakan GKE dalam menyambut HUTnya yang ke 186, mendapat apresiasi dari Ketua Resort GKE Palangka Raya juga Ketua Umum PGI Kalimantan Tengah Pendeta Ayang Setiawan Tundan, berharap GKE barakar, bertumbuh dan berbuah

Melalui Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Kisno Hadi, Rektor UKPR menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan, dan berharap kegiatan bisa menambah kecintaan warga jemaat kepada UKPR

Selain Bakti Sosial HUT GKE Ke 186 juga di rangkai dengan berbagai kegiatan seperti, pelatihan UMKM, bedah buku August Narang, Ibadah bersama, donor darah dan konser pemuda,remaja

Terlibat dalam Bakti Sosial tersebut empat Resort GKE Palangka raya, mahasiswa dan civitas Akademi UKPR, masyarakat sekitar serta para jemaat Gereja GKE Ora Et labora Sabaru

(Altius Utama)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments