KATINGAN - Untuk memantapkan program kegiatan sepanjang tahun 2022, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan melaksanakan Badan Musyawarah (Bamus) yang berlangsung di Kantor DPRD Kabupaten Katingan.
Ketua DPRD Kabupaten Katingan Marwan Susanto, mengatakan, untuk mengagendakan kegiatan sepanjang tahun 2022, perlu dilakukan Bamus, sehingga kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan tersusun secara baik dan tidak tumpang tindih dengan kegiatan eksekutif.
"Hari ini kami akan laksanakan Bamus, sehingga kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan tersusun dengan baik dan bisa singkron dengan kegiatan dari eksekutif," Ungkap Ketua DPRD Kabupaten Katingan Marwan Susanto, saat ditemui di kediamannya Kereng Humbang, Senin (3/1/2022).
Lanjut Marwan, pentingnya rapat Bamus bagi anggota DPRD, agar bisa melaksanakan kegiatan terutama selama Januari 2022.
"Kita perlu membuat agenda kegiatan, terutama selama Januari 2022, sehingga kita tahu apa yang harus dilaksanakan selama Januari ini setelah mengakhiri tugas selama tahun 2021," Ujarnya.
Bahkan, untuk sinergitas agenda dengan Pemerintah Daerah, (Pemda), dalam rapat Bamus, pihaknya akan melibatkan pemda.
"Kita undang Pemda, supaya antara DPR dan Pemda atau pemerintah Kabupaten, bisa sejalan dalam melaksanakan tugas-tugas," Imbuhnya.
(Nofriyanto)
0 Comments