PALANGKA RAYA - Legislator Kota Palangka Raya, Nenie A Lambung mendukung pemerintah setempat untuk berperan dalam pelestarian ikan-ikan lokal agar tetap terjaga perkembangbiakannya.
"Kami mendorong pelestarian ikan lokal seperti ikan baung, ikan gabus, toman dan ikan-ikan lainnya sehingga tetap terjaga kelestariannya di alam," katanya, Sabtu, 30 Juni 2023.
Menurutnya pelestarian beragam jenis ikan, terutama ikan air tawar yang merupakan ikan endemik perairan Kalimantan Tengah sudah semestinya dilakukan sehingga tidak terancam punah di masa mendatang.
Jika tidak ada upaya pelestarian ikan lokal, tentu tidak menutup kemungkinan akan terjadi kepunahan. Akibatnya, generasi penerus nantinya tidak mengetahui jenis ikan lokal yang sempat berkembang bahkan menjadi kegemaran masyarakat.
(Deddi)
0 Comments