PALANGKA RAYA - Dalam rangka untuk Pencapaian Imunisasi Balita dan Anak Sekolah, bekerjasama dengan sekolah-sekolah, posyandu mengadakan pertemuan percepatan Bulan Imunisasi Anak Nasional yang diadakan di Kecamatan Pahandut Palangka Raya Kalimantan Tengah.
Kegiatan ini dihadiri kepala-kepala puskesmas, Koordiantor-koordinator Imunisasi, Tim PKK dan Kader-posyandu yg di tunjuk, Lurah Pahandut, lurah Panarung, lurah langkai, lurah Tumbang Rungan dan Lurah Tanjung Pinang, kepala PKM Pahandut, Kepala PKM Panarung, Kepala PKM Marina Permai. Koordinator Imunisasi Puskesmas Pahandut, Koordinator Imunisasi puskesmas panarung, koordinator Imunisasi puskesmas marina permai, koordinator Imunisasi puskesmas Tumbang rungan.
Kader posyandu Balita Kel : Panarung ( 17 orang), Kader Posyansu Balita Kel: Pahandut (17orang) Kader Posyandu Balita Kel : langkai (15 orang), Kader Posyandu Balita Kel: Pahandut Seberang (3 orang), Kader Posyandu Balita Kel : Tanjung Pinang (5 orang), Kader Posyandu Balita Tumbang rungan (1orang).
Adapun kegiatan Ini untuk mendapat pencapian sasaran Imunisasi pada Anak usia 9 Bulan sampai 12 tahun, maka diadakan kesepakatan bersama ,Tindak Lanjut sebagai berikut :
1. Puskesmas melanjutkan Pelayanan BIAN di posyandu, puskesmas, sampai waktu yang ditentukan oleh Kementerian Kesehatan (Sementara sampai tanggal 13 september 2022).
A. Berkoordinasi dengan lintas program untuk menyesuaikan jadwal posyandu dapat di maksimalkan dari tanggal 1 sampai 13 September.
B. Berkoordinasi dengan posyandu /PKK/ Kelurahan jadwal pelaksanaan BIAN.
2. Kelurahan PKK dan Kader.
A. Berkoordinasi dengan lintas sector dan wilayah kelurahan untuk memobilisasi sasaran BIAN.
B. Sosialisasi BIAN melalui pengeras suara acara-acara kelurahan, door to door
C. Menggerakkan sasaran BIAN terdekat kepos pos terdekat dengan berkoordinasi dengan Puskesmas setempat.
D. Memonitor pelaksanaan BIAN Imunisasi di wilayah kerja Masing-masing sesuai dengan jadwal yang di sepakati kader posyandu, kelurahan dan puskesmas.
(Era Suherti)
0 Comments