Bartim

Puluhan Insan Pers Di Barito Timur Terima Vaksin Tahap Pertama

TAMIANG LAYANG - Pemerintah Kabupaten Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah Terus Melakukan Pemberian Vaksin Covid-19. Kali ini Giliran Awak Media dan Instansi Pelayanan Publik yang Mendapatkan Penyuntikan Vaksin. Vaksinasi Covid-19 Kepada Insan Pers dan Petugas Pelayanan Publik ini Dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tamiang Layang, Kabupaten Bartim, pada Kamis 22 April 2021. Dalam Kegiatan Tersebut, Direktur RSUD Tamiang Layang, Dr Vinny Safari Menyampaikan, Vaksinasi Kepada Awak Media ini Dilakukan Berkaitan Dengan Tingginya Mobilitas Insan Pers. Mereka Berisiko Tertular dan bisa juga Menularkan, Maka dari Itu Dilakukan Pemberian Vaksin Covid-19. Pemberian Vaksin ini, Sambung Dr Vinny, Diharapkan Dapat Menghindarkan Risiko Penularan dan Memberi Kekebalan Tubuh Pada Awak Media. Sehingga bisa Lebih Terlindungi dari Paparan Virus Covid-19. Jumlah Awak Media yang Menerima Vaksin Covid-19 Untuk Dosis Pertama Ini Sebanyak 27 Orang.  Selain Wartawan Ada Pula dari Auditor Lingkup Sekretariat Daerah.

 

(AHMAD FAHRIZALI- HAJI SURIANSYAH)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments