Ekonomi

Tingkatkan Penjualan UMKM Saat Pandemi, Bupati Sleman, Kustini: Ayo Borong Bareng Produk UMKM

JAKARTA - “Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan dan idul Fitri Pemkab Sleman mengadakan kegiatan Pasar Lebaran, dengan tema Ayo Borong Bareng Produk UMKM Sleman. Selain itu diharapkan kegiatan ini dapat membantu UMKM dalam memasarkan produknya mengingat selama pandemi Covid yang mayoritas mengalami penurunan, sekaligus menyediakan kebutuhan lebaran bagi masyarakat khususnya warga Sleman dan pengunjung Sleman City Hall dengan harga terjangkau,” ujar Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo saat  membuka langsung pameran ‘Pasar Lebaran’ yang diikuti 141 UMKM mulai 29 April-2 Mei 2021 di Sleman City Hall, Kamis, 29 April 2021. Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan tujuan penyelenggaraan Pasar Lebaran Tahun 2021 ini adalah untuk menjaga keberlangsungannya usaha akibat pandemi yang berkepanjangan, meningkatkan penjualan produk sekaligus sebagai ajang pembinaan dan pendampingan bagi pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Sleman. “Selain itu diharapkan kegiatan ini dapat membantu UMKM dalam memasarkan produknya mengingat selama pandemi Covid yang mayoritas mengalami penurunan, sekaligus menyediakan kebutuhan lebaran bagi masyarakat khususnya warga Sleman dan pengunjung Sleman City Hall dengan harga terjangkau,” katanya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam masa pandemi ini yaitu dengan meningkatkan promosi baik secara offline maupun online. Dengan adanya keterbatasan pertemuan antar manusia sebagai dampak pandemi covid 19, maka harus di backup melalui promosi digital. “Dalam hal ini Pemkab Sleman telah menjalin kerjasama pemasaran digital dengan start up seperti Gojek dan Grab. Harapannya tentu akan mendorong kemudahan bagi konsumen untuk membeli produk Sleman,” katanya. Penyelenggaraan Pameran tersebut sudah memenuhi protokol kesehatan dan mengikuti anjuran dari Satgas Covid Kab Sleman, yakni dilaksanakan ditempat terbuka. Maka pilihan lokasi pameran ini dilaksanakan di pusat perbelanjaan yang cukup memadai fasilitasnya.

 

(Infokabinet/Tinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments