P. Raya

UPT Puskesmas Kereng Bangkirai Laksanakan Loka Karya Lintas Sektoral

PALANGKA RAYA - Untuk mendukung program Pemerintah Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) di wilayah Kecamatan Sabangau, Unit Pelayanan Teknis Puskesmas Kereng  Bangkirai, mengadakan Loka Karya Mini Lintas Sektoral Kesehatan, yang di laksanakan di Aula Kelurahan Sabaru Kecamatan Sabangau Kota Palangka Raya , Kamis (7/7/2022).

Menurut Hellyana Kepala UPT Puskesmas Kereng Bangkirai sebagai pelaksana kegiatan , tujuan kegiatan adalah untuk menyampaikan program kerja Puskesmas, menjaring dukungan Lintas Sektoral terkait program kegiatan ,dan menjaring aspirasi  agar kegiatan yang di laksanakan bisa sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Dengan harapan, melalui kegiatan Loka Karya Lintas Sektoral ini bisa memecahkan berbagai masalah kesehatan di masyarakat dan untuk bahan penyusunan program selanjutnya.

Lurah Sabaru Ahmad Junaidy,S.Sos saat di mintai keterangan terkait kegiatan, sangat mendukung kegiatan di maksud agar tercipta kemitraan Lintas Sektoral untuk memperolah dukungan pembangunan yang berwawasan kesehatan dan menghimbau masyarakat agar berperilaku hidup bersih dan sehat, serta rutin memeriksakan kesehatan ke Puskesmas.

Kegiatan juga dihadiri oleh Lurah Kereng Bangkirai Fitryaturahman, perwakilan Kecamatan Sabangau, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Sabaru dan Kereng Bangkirai, tokoh masyarakat, Kader Kesehatan Kelurahan Sabaru dan Kelurahan Kereng Bangkirai serta seluruh ketua RW dan RT Kelurahan Sabaru dan Kereng Bangkirai.

(Altius)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments