P. Pisau

ASN diingatkan agar Tidak Terlibat Politisasi Birokrasi

Pulang Pisau – Baru baru ini Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang mengingatkan agar Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak terlibat dalam politisasi birokrasi yang pada akhirnya memaksakan diri untuk bisa menduduki sebuah jabatan tertentu, meski tidak sesuai dengan kompetensi yang dimiliki itu diungkapkannya pada saat menghadiri rapat koordinasi yang digelar.

Ujarnya lanjut " Menurutnya ASN harus netral tidak, terjebak pada politisasi birokrasi dengan memaksakan untuk menduduki sebuah jabatan.

Karena pada akhirnya banyak jabatan-jabatan yang diduduki tidak sesuai dengan pengetahuan dan wawasan yang dimiliki, berjalan sesuai prosedur aja. Jangan memaksakan diri terutama bukan bidangnya," kata Bupati Pulang Pisau  itu. 

Sebagai seorang ASN harusnya berani bicara ketika jabatan yang didapatkan tidak sesuai dengan kompetensi yang dimiliki karena sangat berpengaruh pada efektivitas kinerja dari seorang pejabat eselon itu sendiri kedepannya .

Dia juga meminta kepada pimpinan daerah agar dalam mutasi jabatan eselon menempatkan seseorang dalam penjenjangan karier di ASN yang jelas dengan melihat kompetensi, orientasi, dan komitmen dari seorang ASN yang ingin mendapatkan posisi itu.

Jika ada ASN yang menduduki jabatan tidak sesuai dengan kompetensi, Taty berharap OPD terkait bisa membuat pemetaan pejabat sehingga bisa diketahui kualifikasi dari seorang ASN itu.

"Peningkatan kompetensi bisa dilakukan dengan mengikuti diklat dan sebagainya," tambahnya. Karena bagaimanapun tidak bisa dipungkiri Rotasi dan mutasijabatan menjadi hak progratif pimpinan daerah”, tutupnya.

(Surya Adi Winata)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments