BARITO UTARA - Sudah belasan tahun keberadaannya dan nyaris tak tersentuh perbaikan. Dermaga muara teweh si depan hotel pasifik, akan segera direhab sesuai kebutuhan.
Saat ini dermaga tersebut setiap hari melayani angkutan penumpang baik ke puruk cahu kabupaten murung raya hingga tujuan ke kota buntok barito selatan. Bahkan setiap hari jumlah penumpang berkisar antara 150 hingga 200 orang.
Belum lagi angkutan barang yang setiap hari turun naik melewati dermaga, sementara kondisinya sangat memprihatinkah. Karena bila saat terjadi penumpukan penumpang dermaga yang terbuat dari kayu log itu nyaris tenggelam.
Kondisi ini dirasakan sudah cukup lama, tapi karena anggaran belum ada, mau tidak mau harus tetap digunakan, kendati dalam keadaan rusak.
Pada anggaran tahun 2022 ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Utara melalui dinas perhubungan telah mengalokasikan rehab dermaga tersebut.
(Mardedi/Syarbani)
0 Comments