PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Widodo, melakukan kunjungan kerja ke Banjarbaru, Kalimantan Selatan, guna membahas sektor budaya dan pariwisata melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporabudpar) setempat.
“Kami ingin menggali informasi yang bisa dicontoh atau disesuaikan dengan kebutuhan di Kota Palangka Raya,” ujarnya.
Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi generasi muda dalam melestarikan budaya lokal dan mempromosikan pariwisata. Selain itu, Sigit menekankan pentingnya peran pemerintah daerah dalam meningkatkan prestasi olahraga serta pengelolaan fasilitas pariwisata secara lebih profesional.
(Deddi)
0 Comments