Bartim

Dukung Kontingen Popprov Barito Timur Koin Kepedulian Digalang

TAMIANG LAYANG - Sebuah kelompok yang menamakan diri forum koin kepedulian melakukan penggalangan donasi untuk kontingen asal Kabupaten Barito Timur yang akan berlaga pada pekan olahraga pelajar Provinsi atau Popprov Kalteng 2022 di Palangka Raya.

Penggalangan donasi dilakukan selama tiga hari yakni tanggal 22-24 juni 2022, bertempat di jalan A Yani depan kantor Bupati Barito Timur, pasar Tamiang Layang, kompleks pertokoan sulung Tamiang Layang dan pasar ampah.

Penanggung jawab kegiatan Erwin Nakalelo yang ditemui di sela kegiatan tersebut mengatakan, penggalangan donasi merupakan bentuk kepedulian sekaligus mendorong keterlibatan dan kepedulian pihak lain terhadap kontingen popprov kalteng 2022 yang mengalami keterbatasan anggaran.

Pada Popprov Kalteng 2022 yang akan berlangsung tanggal 27 juni 2022 hingga 3 Juli 2022, Barito Timur akan menurunkan atlet pada 8 cabang olahraga yakni bulutangkis, bola basket, karate, sepakbola, sepak takraw, tenis lapangan, panjat tebing dan atletik.

Wakil Ketua Kontingen Popprov Ivo Christyan mengatakan jumlah anggota kontingen popprov yang akan berangkat ke palangka raya sebanyak 128 orang dengan rincian atlet 90 orang, offisial 16 orang, pelatih 14 orang dan manajer 8 orang.

(Ahmad Fahrizali / Haji Suriansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments