PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Duwel Rawing meminta pemda di provinsi ini supaya dapat memenuhi standar pelayanan minimal (SPM) seluruh sekolah pada tiap tingkatan.
"Pemda sesuai kewenangan masing-masing harus dapat memenuhi SPM setiap sekolah yang ada, karena ini penting guna memajukan dunia pendidikan di wilayah provinsi ini," ucapnya, Selasa 30 Januari 2024.
Duwel mengatakan, khususnya di Kalteng SPM setiap sekolah itu berbeda-beda ada yang terpenuhi dan ada yang tidak, sehingga hal itu menjadi suatu permasalahan tersendiri terlebih ketika pada saat penerimaan siswa baru.
Padahal, tambahnya, setiap sekolah itu memiliki visi dan misi untuk mencerdaskan anak bangsa, namun sebagiannya hanya kalah dari segi sarana prasarana, fasilitas hingga keberadaan tenaga pendidiknya.
(Deddi)
0 Comments