PALANGKA RAYA - Wakil Ketua III DPRD Kalteng Faridawaty Darland Atjeh mengatakan memasuki tahun politik, pihak-pihak terkait terutama partai politik sudah mempersiapkan hal-hal terkait pemilu serentak tahun 2024 mendatang, sehingga diharapkan situasi bisa aman. Untuk itu ia meminta semua pihak di provinsi ini supaya dapat bersama-sama menjaga kondusifitas pada tahun politik.
"Kita semua baik pelaku pemilu dalam hal ini partai politi termasuk masyarakat harus bisa bersama-sama menciptakan situasi kondusif dan aman khususnya di Kalteng," ujarnya, Rabu, 7 Februari 2023.
Ia mengatakan, adanya perbedaan pandangan atau pilihan maupun dukungan terhadap partai politik segenap pelaku pemilu serta masyarakat sebagai pendukung ada baiknya bisa menjaga kondisifitas agar bisa tetap aman
Selain itu, ia juga berharap pada tahun 2024 mendatang tidak ada diantara partai politik maupun masyarakat yang menyebarkan atau memainkan isu Sara serta melakukan politik identitas, karena hal itu dapat memecah belah persatuan.
(Deddi)
0 Comments