Kalteng

Gubernur Kalteng Instruksikan Sinergi PT Jamkrida dan PT Bank Kalteng, Dorong PD-BPR di Daerah

Palangka Raya – Dalam sambutan yang dibacakan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Edy Pratowo, Gubernur H. Agustiar Sabran meminta agar Kepala Daerah selaku pemegang saham di daerah mengarahkan penjaminan proyek yang bersumber dari APBD/APBN melalui PT Jamkrida Kalteng.

Gubernur juga menekankan pentingnya sinergi antara PT Bank Kalteng dan PT Jamkrida Kalteng sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kalteng. Sementara itu, kepada Kabupaten/Kota, Gubernur meminta agar ke depan dapat mendirikan Perusahaan Daerah Bank Perkreditan Rakyat (PD-BPR) untuk memperluas akses pembiayaan bagi UMKM.

“Peningkatan kualitas SDM dan jaringan layanan maupun pemanfaatan teknologi informasi juga harus terus dilakukan secara berkesinambungan,” ucap Wagub dalam menyampaikan sambutan Gubernur. Rabu (10/9/2025).

 

Arahan ini diharapkan memperkuat koordinasi BUMD Kalteng, meningkatkan efisiensi penjaminan proyek, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui penguatan sistem pembiayaan di tingkat daerah.

(Deddy)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments