P. Raya

Kepala BPSDM Kalteng, Berbagi Paket sembako Serta Uang Tunai di PonPes Hidayatullah

PALANGKA RAYA – Bertepatan di hari ke-27 Ramadan, Jumat 29 April 2022, keluarga besar Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Prov. Kalteng, termasuk Dharma Wanita Persatuan, melaksanakan kegiatan berbagi di Jumat Berkah. Kegiatan tersebut diisi dengan memberikan bingkisan paket sembako dan uang tunai dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan BPSDM Prov. Kalteng kepada beberapa lembaga kesejahteraan sosial dan pondok pesantren yang ada di Kota Palangka Raya.

Kepala BPSDM Prov. Kalteng, Sri Widanarni menjelaskan, selain penyerahan bingkisan paket sembako dan uang tunai, pentasyarufan dana zakat, infaq dan sedekah dari Majelis taklim ASN di lingkungan BPSDM Prov. Kalteng juga sudah disetorkan kepada Bendahara UPZ BPSDM melalui BAZNAZ Prov. Kalteng.

"Semoga Allah Ridhoi, bisa bermanfaat untuk sesama dan mendapatkan keberkahan. Amiin Yaa Rabb," pungkas Sri Widanarni.

Beberapa tempat yang dikunjungi yaitu Griya Yatim Dhuafa Jl. dr. Murjani no. 34, Manba`u Darissalam Jl. Mendawai I Ujung, RT/RW : 003 / 004, dan Pondok Pesantren Hidayatullah Jl. Danau Rangas, Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya. Kegiatan rutin ini diharapkan dapat bermanfaat dan membawa kebaikan bagi pihak yang menerima, serta menjadi berkah dan ladang pahala bagi keluarga besar BPSDM Prov. Kalteng. Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk melatih kepekaan sosial seluruh ASN BPSDM Prov. Kalteng.


(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments