P. Raya

Kunker di Kalteng, Wakapolda Kalteng & Forkopimda Kalteng Sambut Ketua BNPB RI

PALANGKA RAYA - Kunjungan Kerja di Provinsi Kalteng, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI, Mayjen TNI Suharyanto, S.Sos., M.M. disambut hangat Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. yang diwakili Wakapolda Brigjen Pol Ida Poernamasasi, S.A.P., M.A. di Terminal Kedatangan VIP Bandar Udara Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Sabtu (20/11/21) sore.

Dalam penyambutan tersebut turut dihadiri Danrem 102 Panju Panjung, Kabinda Prov. Kalteng, Pj. Sekda Prov. Kalteng dan Dirsamapta Polda Kalteng.

Wakapolda menyampaikan bahwa, kedatangan Kepala BNPB RI ke Kalteng bertujuan untuk melaksanakan Rapat Koordinasi Penanganan Bencana Banjir dengan Forkopimda Kalteng di Aula Jaya Tingang, Kantor Gubernur Kalteng.

"Dari hasil rapat tersebut fokus penanganan tanggap darurat banjir menjadi salah satu penekanan dari Kepala BNPB dan harus dilaksanakan secara komplek dan teliti. Sehingga mampu mengatasi apa yang menjadi kendala dalam penanganan banjir kedeoannya," ucap Ida.

Lebih lanjut, Ida juga mengatakan bahwa saat ini, BNBP akan memberikan bantuan berupa dana siap pakai kepada para korban banjir di 4 wilayah yaitu Palangka Raya, Pulang Pisau, Katingan dan Kapuas.

"Semoga dengan bantuan yang diberikan oleh BNPB dapat meringankan kesusahan yang dialami para korban akibat terdampak banjir," tutupnya.

Sebagai informasi, kegiatan Rapat Koordinasi yang diselenggarakan dengan prokes yang ketat tersebut dihadiri oleh Gubernur Kalteng, Wakil Gubernur Kalteng dan Forkopimda Kalteng serta turut dihadiri Kapolresta Palangka Raya, Kapuas dan Pulang Pisau.

 

(adji)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments