KAPUAS - Panggung hiburan rakyat dalam rangka peringatan hari jadi ke 218 Kota Kuala Kapuas dan hari ulang tahun ke-73 Pemerintah Kabupaten Kapuas di lapangan stadion panunjung tarung kuala kapuas berlangsung semarak dan meriah pada Sabtu 27 April 2024 malam.
Panggung hiburan rakyat atau konser malam pestaforia kapuas tahun 2024 ini menghadirkan pertunjukan spesial dan menampilkan artis dan band terkenal dari ibu kota jakarta seperti wika salim dan last child. Penjabat Bupati Kapuas, Erlin Hardi didampingi Pj Ketua Tim Pengerak Pkk Kapuas Agustina Erlin Hardi bersama forkopimda dan pejabat lainnya turut hadir menyaksikan acara malam konser pestaforia Kapuas 2024 ini.
Ribuan masyarakat yang didominasi kawula muda dari dalam dan luar kota kuala kapuas tumpah ruah memadati kawasan lapangan panunjung tarung untuk menyaksikan hiburan gratis yang digelar pemerintah daerah Kabupaten Kapuas ini.
Alunan dan hentakan musik serta gemerlap kilau lampu panggung membuat suasana terasa semakin meriah dan membawa masyarakat yang berhadir larut dalam euforia kegembiraan. Penjabat Bupati Kapuas,Erlin Hardi dalam sambutan pun mengajak masyarakat kabupaten berjuluk tinggang menteng panunjung tarung ini untuk bersama-sama membangun kabupaten kapuas ke arah yang lebih maju.
Selain panggung hiburan rakyat, dalam rangka peringatan dan memeriahkan hari jadi ke 218 kota kuala kapuas dan hut Pemkab Kapuas ke 73 tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Kapuas juga menggelar ritual adat laluhan dan ngarunya, kemudian pencetakan rekor museum indonesia atau muri yakni manjawet atau seni menganyam dan pembuatan rekor muri aneka masakan dari ikan gabus.
(Irfansyah/Yayan Wahyudi)
0 Comments