P. Raya

Mukarrammah Stop Diskriminatif Terhadap Kaum Perempuan dan Anak

PALANGKA RAYA - Sekretaris Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Mukarrammah, mengajak seluruh masyarakat Kota Palangka Raya untuk stop perilaku diskriminatif terhadap kaum perempuan dan anak.

"Menghormati perempuan dan anak menjadi cerminan pribadi manusia yang beradab. Untuk itu, kami harap tidak ada lagi perilaku diskriminatif dan merendahkan harkat dan martabat kaum perempuan," Katanya, Sabtu, 30 Juni 2023.

Lebih lanjut Srikandi Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) ini mengungkapkan, perempuan dan anak ini seharusnya dilindungi, bukan malah dieksploitasi bahkan di diskriminasi.

Karena perempuan memiliki peran dalam mendidik dan memastikan tumbuh kembang anak, dan anak sendiri juga harus mendapatkan hak - haknya seperti memperoleh pendidikan selama 12 tahun.

Terlebih saat ini, khususnya di Kota Palangka Raya sudah menerapkan kesetaraan gender, sehingga baik itu laki - laki maupun perempuan mempunyai kesempatan yang sama dalam berkarir.

 

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments