P. Raya

Peduli Korban Terdampak Banjir, Kapolda Kalteng Pimpin Pelepasan Pendistribusian Bansos Polwan Polda Kalteng Untuk Warga di Kelurahan Kameloh Baru

PALANGKA RAYA  - Banjir yang melanda pemukiman penduduk di Kelurahan Kameloh Baru sejak beberapa hari lalu, menyebabkan kesusahan bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Menyikapi hal tersebut Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) melalui Polisi Wanita (Polwan) Polda Kalteng kembali menunjukan kepeduliannya dengan menyerahkan bantuan sosial kepada korban terdampak banjir.

Pelepasan pendistribusian bantuan sosial dipimpin langsung oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol Dr.Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M. didampingi Wakapolda Brigjen Pol Ida Poernamasasi, S.A.P., M.A., dan seluruh pejabat utama Polda Kalteng serta personel Polwan Polda Kalteng, Senin (27/9/21) pagi.

Dalam kesempatan Kapolda menyampaikan, ada sekitar 300 paket sembako dari Polwan Polda Kalteng terdiri dari beras, minyak, mie instant dan telur yang akan diberikan.

"Kita turut prihatin atas kejadian banjir yang menimpa pemukiman penduduk di pelosok Kota Palangka Raya khususnya di Kelurahan Kameloh Baru," ucap Kapolda.

Lebih lanjut Wakapolda menambahkan, pemberian bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Polwan Polda Kalteng kepada masyarakat yang tertimpa musibah. Untuk mewujudkan implementasi Polri yang Presisi.

“Saya berharap bantuan ini dapat memberikan motivasi untuk bangkit lagi serta mengurangi beban para warga korban terdampak banjir,” pungkasnya.

 

(TribrataNews/Mela)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments