PALANGKA RAYA - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng terus berkomitmen untuk hadir dalam setiap kegiatan masyarakat selama momen Bulan Ramadhan demi menjaga situasi kamtibmas dan kamseltibcar lalu lintas pada wilayah hukumnya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Ipda Noto Sulistiyo bersama personel saat melakukan tugas pengamanan (pam) selama Salat Tarawih di Masjid Al-Azhar, Jalan Galaxy Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa malam (11/3/2025).
Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Ipda Noto Sulistiyo selaku Perwira Pengendali (Padal) menjelaskan, tugas pam tersebut dilakukan mulai dari awal hingga berakhirnya Ibadah Salat Tarawih di Masjid Al-Azhar.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama berjalannya Ibadah Salat Tarawih, sembari juga menjaga kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran (kamseltibcar) lalu lintas.
Sehingga diharapkan para jamaah Masjid Al-Azhar dapat menjalankan Salat Tarawih dengan nyaman, sebagai bentuk komitmen kami untuk mewujudkan situasi yang damai selama Bulan Ramadhan 1446 Hijriah di Kota Palangka Raya.
(Era Suhertini)
0 Comments