PULANG PISAU - Bertempat di Desa Belanti siam, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, PT. Panunjung Alam Lestari (PAL) Sosialisasikan produk kepada para petani padi di daerah food estate.
Dalam kegiatan tersebut, para petani antusias mengikuti,dan mendengarkan apa yang di sampaikan oleh pembicara. Selain itu dari pihak perusahaan juga menyediakan hadiah untuk menarik perhatian para petani.
Yasin, selaku manager marketing menyampaikan kepada media, melihat keluhan para petani yang beberapa musim panen ini mengalami penurunan hasil panen. PT Panunjung Alam Lestari (PAL) Hadir di tengah tengah petani dengan membawa produk dari perusahaan. Perusahaan berharap hasil panen petani bisa kembali meningkat sesuai dengan target kita, target kita adalah meningkatkan hasil panen 25% sampai 30%.
Sementara itu Sutrisno,selaku petani yang telah menggunakan produk dari PT.PAL mengungkapkan, setelah menggunakan produk dari PT.PAL ia bisa merasakan peningkatan hasil yang cukup lumayan, walau pun secara hitung hitungan dalam per ha mengalami peningkatan biaya, namun secara hasil juga meningkat.
“Keuntungan menggunakan produk ini ialah bisa mengurangi keasaman tanah,sehingga pada musim berikutnya bisa lebih hemat biaya.” Pungkasnya.
(Sadiyo)
0 Comments