P. Raya

Sri Widanarni Hadiri buka kegiatan Kick Off Meeting 

PALANGKA RAYA – Sri Widanarni  , Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Setda Prov Kalteng  buka kegiatan Kick Off Meeting Pelaksanaan Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) Provinsi Kalteng Tahun 2024.

Ia mengatakan Program PPSP merupakan upaya untuk mewujudkan sistem layanan sanitasi berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia dengan peningkatan kualitas dan perluasan pelayanan sanitasi melalui kebijakan, perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi pembangunan sanitasi di daerah, serta pengawasan yang komprehensif.

”Target bidang sanitasi yang telah ditetapkan dalam RPJMN 2020-2024 adalah  90% akses sanitasi layak (air limbah domestik, termasuk 15% akses aman); 0% rumah tangga yang mempraktikkan Buang Air Besar Sembarangan (BABS) di tempat terbuka; dan 100% rumah tangga di perkotaan terlayani pengelolaan sampah,” ujarnya.

Ia menekankan, pembangunan bidang sanitasi difokuskan pada pemenuhan pelayanan dasar serta mengatasi dan mencegah stunting. Selain itu, perumahan, air minum, dan air limbah merupakan indikator pencapaian Standar Pelayanan Minimum (SPM) yang wajib dipenuhi oleh daerah, sesuai hasil pembahasan Rakortekrenbang tahun 2024 yang dilaksanakan tanggal 26 Februari 2024 di Surabaya, telah ditetapkan target bidang sanitasi tahun 2025 untuk Provinsi Kalimantan Tengah, yaitu sanitasi layak sebesar 80%, sanitasi aman sebesar 14% dan BABS sebesar 1,5%. 

Nampak hadir para narasumber yakni dari Kementerian Kesehatan, Kementerian PPN/Bappenas, dan Kementerian PUPR, serta Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemprov Kalteng. Hadir pula secara virtual, Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalteng. 

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments