PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kota Palangka Raya Subandi, mengimbau masyarakat yang mengikuti seleksi CPNS 2024 agar melamar pada formasi yang masih sepi pelamar.
“Menurut data Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palangka Raya, ada beberapa formasi CPNS di 30 kelurahan yang belum terisi. kemungkinan para pelamar enggan mendaftar karena lokasi kelurahan dianggap terlalu jauh dari pusat kota,” ucapnya.
Subandi menegaskan bahwa jarak bukanlah masalah besar karena kantor kelurahan di Kota Palangka Raya cukup mudah diakses menggunakan berbagai transportasi. Dia berharap para pelamar mempertimbangkan formasi yang sepi untuk meningkatkan peluang diterima.
Ia mengingatkan bahwa dengan mendaftar sebagai CPNS, seseorang menunjukkan kesiapan untuk menjadi abdi negara dan pelayan masyarakat, serta siap ditempatkan di mana saja. Menurut Subandi, penting bagi para pelamar CPNS memiliki kesiapan mental untuk bekerja di berbagai lokasi, termasuk di kelurahan.
Dengan semangat pengabdian, seorang ASN mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di mana pun mereka ditempatkan. Selain itu, Subandi menyarankan agar pelamar CPNS terus belajar dan melatih diri dengan mengerjakan contoh soal yang tersedia di internet.
(Deddi)
0 Comments