Kotim

Tindak Lanjuti Laporan Masyarakat, Personel KP XVIII -2006 Lakukan Pencarian Kakek  Yang Hilang Selama Tiga Hari

Sampit - Seorang laki-laki berusia (72) tahun yang hilang ditemukan dalam keadaan hidup di hutan Ganepo yang tiga hari setelah dilaporkan hilang di Desa Ganepo Kota Sampit Kab. Kotawaringin Timur,Jumat (07/09/2021) siang.

Berdasar laporan warga sekitar personel Kapal Polisi XVIII-2006 Berkordinasi dengan Basarnas dan TNI segara bertindak cepat melaksanakan pencarian.

Tim  dibantu dengan masyarakat sekitar, dari Jum'at pagi menyisir pinggiran sungai tidak ada tanda-tanda adanya orang tenggelam maka tim meluaskan pencarian kedalam anak sungai dan  sekira jam 10.45 wib tim ditelpon oleh masyarakat sekitar bahwa korban sudah ditemukan dengan keadaan selamat.

Korban Mawan yang sudah tua, dibawa ke rumah untuk di observasi oleh bidan setempat setelah ia ditemukan di hulu sungai oleh masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Pitoyo Agung Yuwono, S.I.K., M.Hum., melalui Komandan Kapal Bripka Choirul Mahfud menjelaskan, peristiwa yang sempat menggegerkan warga sekitaran desa Ganepo ini bermula dari adanya laporan masyarakat bahwa korban yang tidak kunjung pulang kerumah warga curiga Karena sudah larut malam belum kunjung pulang.

"Ini keajaiban," kata keluarga kepada Petugas setelah, ditemukan dengan keluarga, Masyarakat desa ganepo sangat gembira dan berterima kasih banyak kepada petugas telah membantu dalam pencarian.

Choirul menambahkan, dengan adanya kejadian tersebut, pihaknya mengimbau kepada masyarakat sekitar memberikan peringatan dan mengawasi untuk selalu berhati-hati ketika beraktivitas sendirian saat dihutan.

 

(Tribratanews/Mela)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments