Kotim

Upacara HUT RI Dilaksanakan di Stadion 29 Nopember

SAMPIT – Kepala Bagian (Kabag) Protoko dan Komunikasi Publik Kotim Dedy Purwanto memastikan Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-75 pada 17 Agustus 2020 mendatang, akan dilaksanakan di Stadion 29 Nopember Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). "Pertimbangannya karena stadion memiliki lapangan yang cukup luas. Sedangkan jika dilaksanakan di halaman kantor bupati, cukup kecil. Dengan begitu akan mempermudah kami untuk mengatur jarak para peserta upacara,” kata Dedy Purwanto, Selasa (11/8). Meskipun begitu, imbuhnya, jumlah peserta dan petugas upacara sendidi akan dibatasi. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi perkumpulan banyak orang. Sehingga pelaksanaan kegiatan upacara di Stadion 29 Nopember Sampit, dirasa cukup tepat untuk mengatur jarak peserta yang ikut upacara tersebut. "Saat upacara juga mengutamakan protokol kesehatan. Seperti wajib menggunakan masker, jaga jarak, dan menghindari kerumunan orang banyak. Selesai upacara sebaiknya peserta langsung bubar,” tegasnya.

 

(humbet/JJ)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments