BARITO UTARA - Sedikitnya 250 siswa sekolah menengah atas kota muara teweh mengikuti vaksin di aula sekolah, jumat (8/10/2021).
Mereka yang divaksin pada jumat ini merupakan siswa kelas 12 . Sedangkan sisanya akan dilaksanakan pada sabtu besok di tempat yang sama untuk kelas 10 dan 11. Dari dua kelas yang belum divaksin tersebut ada sekitar 300 orang siswa dan diharapkan selesai pada sabtu.
Terkait dengan vaksin massal ini SMA I Muara Teweh akan bertekad belajar tatap muka pada januari 2022. SMA I Muara Teweh merupakan sekolah yang menjadi percontohan bagi sekolah lain,
Nantinya pada pelaksanaan PTM siswa terlebih dulu dilakukan pemeriksaaan untuk menditeksi ada tidaknya gejala, bila ada gejala siswa tidak diperkenankan mengikuti jam belajar.
(Mardedi/Syarbani)
0 Comments