Politik

Banggar DPRD Kota Sampaikan Kebijakan Umum Perubahan APBD

PALANGKA RAYA – DPRD Kota Palangka Raya menggelar Rapat Paripurna ke-12 Masa Sidang III Tahun Sidang 2020 melalui video conference, Selasa (18/8/2020). Rapat ini sekaligus menutup Masa Sidang III Tahun Sidang 2020 di ruang sidang Komisi DPRD Kota Palangka Raya.

Rapat dipimpin Wakil Ketua I, Wahid Yusuf, dihadiri Juru Bicara Banggar DPRD Kota Palangka Raya, Noorkholis Ridha, Walikota beserta Wakil Walikota Palangka Raya, Asisten dan Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, serta para pejabat fungsional.

 

Rapat Paripurna ke-12 ini beragendakan penyampaian laporan hasil rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Palangka Raya dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah Kota Palangka Raya terkait kebijakan umum perubahan anggaran pendapatan dan belanja daerah, serta prioritas dan plafon anggaran sementara dalam perubahan APBD Kota Palangka Raya Tahun 2020, serta penyampaian hasil reses yang sudah dilaksanakan pada tanggal 10 dan 11 Agustus 2020.

 

Dalam kesempatan itu, Wahid Yusuf berharap kerja sama dan komunikasi baik yang terjalin antara DPRD Kota Palangka Raya dan Pemerintah Kota Palangka Raya tetap lancar, selalu terjadi kesepakatan agar dapat bersinergi bersama untuk kemajuan Kota Palangka Raya.

(RA/MB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments