Sampit – Dampak banjir selain merendam rumah dan areal pertanian warga, sejumlah fasilitas umum di Deaa Sumber Makmur, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, juga terendam banjir. Salah satunya, adalah bangunan Sekolah Dasar Negeri 1 Sumber Makmur.
Wakil Ketua DPRD Kotim, Rudianur mengaku sangat prihatin dengan kondisi itu. Saat dia meninjau banjir, anak-anak tak dapat bersekolah dengan normal. "Air sudah setinggi lutut orang dewasa. Bisa tenggelam anak-anak," ungkap Rudianur, Minggu, 29 Mei 2022.
Hal ini harus jadi perhatian banyak pihak. Sebab banjir sudah merendam objek-objek vital masyarakat, seperti tempat ibadah, kantor desa maupun sekolah.
Sudah 6 hari ini banjir merendam wilayah Mentaya Hilir Utara, Desa Sumber Makmur, menjadi salah satu desa yang terdampak. Kondisi dapat bertambah parah jika kondisi air pasang dan curah hujan masih tinggi.
(Hendra)
0 Comments