Barsel

Barsel Expo Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Ikon Pariwisata Daerah

BUNTOK -  Bertempat di Lapangan Stadion Batuah Buntok Penjabat, pada hari  Sabtu (21/09/2024), (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel), Deddy Winarwan, menyampaikan bahwa Barsel Expo yang berlangsung selama satu minggu dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Barsel telah berjalan dengan sukses.

Acara ini menampilkan berbagai kegiatan yang menarik perhatian masyarakat, termasuk Festival Dahani Dahanai yang menjadi puncak acara.

Dimana penutupan Barsel Expo turut diwarnai dengan pembagian hadiah bagi para pemenang berbagai lomba, seperti lomba dayung tradisional, kejuaraan mini soccer untuk usia U-12 dan U-14, serta kompetisi lainnya. Penghargaan juga diberikan untuk juara umum festival budaya, stand terbaik, pembuatan logo HUT Barsel, dan lomba kebersihan lingkungan. Dalam sambutannya, Deddy menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang berpartisipasi dan memohon maaf jika ada kekurangan selama acara berlangsung.

Deddy menyoroti pentingnya Barsel Expo bagi perekonomian daerah, terutama bagi pelaku UMKM. Menurutnya, perputaran ekonomi di Barsel meningkat pesat selama seminggu penyelenggaraan acara ini. Partisipasi UMKM dalam expo menjadi faktor yang sangat positif, menunjukkan potensi besar dalam mendukung perekonomian lokal dan memberi manfaat langsung bagi masyarakat.

Pemkab Barsel menyambut baik dampak ekonomi dari acara ini, yang dianggap sangat menjanjikan. Deddy menekankan bahwa kegiatan ini telah menunjukkan hasil yang signifikan dalam meningkatkan perputaran ekonomi dan memberikan kesempatan bagi pelaku UMKM lokal untuk berkembang. Dampak positif ini menjadi salah satu alasan Pemkab Barsel ingin terus melanjutkan penyelenggaraan event semacam ini di masa mendatang.

Sebagai penutup, Deddy berharap agar Barsel Expo bisa dipertahankan dan menjadi ikon unggulan pariwisata Kabupaten Barsel. Ia optimistis bahwa kehadiran Barsel Expo setiap tahun dapat mendorong sektor pariwisata daerah dan meningkatkan daya tarik Kabupaten Barsel sebagai destinasi wisata budaya dan ekonomi di Kalimantan Tengah.

(Ary Mampas)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments