P. Raya

Bayu Permana Penegasan Kepada TNI Jaga Netralitas Menjelan Pemilu 2024

PALANGKA RAYA - Komandan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII /Tpr melaksanakan kunjungan ke Kodim 1016/Plk  dalam rangka kegiatan Tatap Muka sekaligus berpamitan kepada seluruh anggota dan Persit Kodim 1016/Plk bertempat di Aula Kodim 1016/Plk Jl. Ahmad Yani Kec. Pahandut Kota Palangka Raya, Provinsi Kalteng, Senin (18/12/23).

Kedatangan Danrem 102/Pjg disambut hangat oleh Komandan Kodim 1016/Plk beserta Unsur Forkopimda Kota Palangka Raya dan seluruh Prajurit beserta Persit KCK Cab XLII Dim 1016. Komandan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 102 PD XII /TPR Memberikan Pengarahan kepada Seluruh Prajuit ,Persit dan PNS Kodim 1016/Palangka Raya.

Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana menyampaikan dengan tegas beberapa penekanan diantaranya, Jaga nama baik TNI, Hindari Perceraian dan KDRT, Hindari bermain judi online, kepada Persit agar Jangan sembarangan memposting dimedia sosial, bijaklah dalam bermedia sosial.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja Babinsa sebagai ujung tombak satuan dalam menjalankan tugas dan senantiasa hadir di tengah kesulitan masyarakat, Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana memberikan reward berupa TV 42 inc terhadap 5 Babinsa Teladan Kodim 1016/Palangka Raya, serta Pemberian bingkisan Natal bagi Prajurit dan PNS Kodim 1016/Plk yang beragama Nasrani."

Di akhir pengarahannya, Danrem juga tak bosan bosannya mengingatkan khususnya kepada seluruh Prajurit bahwa dalam menghadapi tahun Politik 2024 mendatang agar tetap Jaga Netralitas TNI dalam Pemilu dan selalu berbuat yang bermanfaat bagi masyarakat.

 

(Era Suhertini)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments