P. Pisau

Bupati Pulpis Serahkan Mobil Jenazah Untuk Kecamatan Kahayan Tengah dan Banama Tingang

PULANG PISAU - Menyongsong pergantian tahun, Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang terlebih dahulu berkesempatan untuk secara langsung menyerahkan mobil jenazah untuk wilayah kecamatan Kahayan Tengah dan kecamatan Banama Tingang.

Penyerahan unit mobil Jenazah yang dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Kahayan Tengah, Jumat (31/12/2021) itu diterima langsung oleh camat Kahayan Tengah dan Camat Banama Tingang.

"Saya bersyukur ditahun 2021 tepatnya Dipenghujung tahun dapat menyerahkan mobil jenazah ini agar dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Kahayan Tengah dan Banama Tingang," ucap Taty Narang sapaan akrab Bupati Pulpis itu.

Selain menyerahkan mobil jenazah, pada kesempatan yang sama, Bupati juga menyerahkan secara bantuan sosial berupa kursi roda kepada masyarakat penyandang disabilitas.

Taty menyampaikan bahwa bantuan yang telah diberikan itu diharapkan agar dapat dipergunakan dan khususnya dirawat dengan sebaik mungkin.

"Saya berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat terutama bagi saudara kita penyandang disabilitas," kata Taty.

Tidak lupa dalam kesempatan itu, orang nomor satu di Pemkab Pulpis itu menyampaikan terimakasih kepada forum koordinasi pimpinan daerah (Fokopimda) yang selama tahun 2021 telah mendukung penuh dalam pembangunan Pulpis.

Taty kembali mengajak semua pihak untuk kembali bersinergi dalam melanjutkan pembanguan Pulpis di tahun 2022.

"Tidak lupa saya ucapan terima kasih Fokopimda yang senagtiasa memberika  dukungan dalam pembanguan Pulpis. Marilah kita saling bersinergi demi kepentingan bersama dan agar tetap menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.

Turut hadir selain Bupati Pulpis dan Fokopimda juga hadir Sekretaris Daerah Pulang Pisau didampingi Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pulang Pisau, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Pulang Pisau dan beberapa jajaran lainnya.

 

(Antang)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments