P. Raya

Cegah Karhutla, Ops Bina Karuna Pasang Spanduk di 4 Lokasi

PALANGKA RAYA - Polda Kalteng - Menjelang akhir dalam pelaksanaan Operasi Bina Karuna Telabang 2021 tetap bersemangat menggelar sejumlah kegiatannya.

Terbukti, dengan lokasi di pinggir Jalan Tjilik Riwut arah ke Pulang Pisau tepatnya di Kelurahan Sebangau Kecamatan Sabangau dan diujung Jalan Yos Sudarso, aparat kepolisian ini memasang spanduk, Senin (26/07/2021) siang.

Tidak tanggung - tanggung, pada kegiatan tersebut, personel gabungan ini telah memasang spanduk bertuliskan stop Karhutla sebanyak 4 (empat) lembar di lokasi yang berbeda.

Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., melalui Dirbinmas Kombes Pol Ebet Gunandar, S.I.K., menuturkan, jika pihaknya selama pelaksanaan Operasi Bina Karuna Telabang 2021 telah melakukan sejumlah kegiatan.

"Adapun kegiatan yang dimaksud antara lain memberikan sosialisasi kepada pihak kelurahan maupun sejumlah masyarakat yang berhasil kami temui ketika operasi ini diselenggarakan," katanya.

"Tidak hanya membagikan Maklumat Kapolda Kalteng, tetapi kami juga memasangkan spanduk ditempat - tempat yang dianggap rawan berpotensi terjadinya Karhutla," sambungnya.

Ebet mengharapkan, tujuan maupun sasaran Operasi Bina Karuna Telabang 2021 tersebut tidak akan tercapai dengan maksimal tanpa adanya dukungan instansi terkait maupun elemen masyarakat lainnya. 

"Untuk itu pada kesempatam yang baik ini, mari kita tanamkan komitmen bersama ketika membuka lahan tanpa dibakar. Karena dampak buruknya sangatlah banyak baik itu dari segi kesehatan, transportasi, pendidikan roda perekonomian juga akan terganggu," pungkasnya.

 

(TribrataNews/Mela)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments