TAMIANG LAYANG - Warga Desa Magantis Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, antusias gunakan hak pilhnya pada pemungutan suara pemilihan kepala desa atau kades setempat, sabtu 3 juni 2023.
Ketua panitai pemilihan kepala desa atau pilkades, magantis, fadriadi, menjelaskan ada tiga calon kades yang mengikuti pilkades magantis. Nomor urut 1. Budi rutama, 2. Sabeli dan nomor urut 3. Tajeri s. Pd. Dari ketiga calon, nomor urut 3 merupakan petahana," jelas fadriadi.
Menurutnya untuk daftar pemilih tetap (DPT) di desa magantis 1040 untuk 2 tps. Untuk tps 1 berjumlah 572 dan tps 2 berjumlah 468 orang.
"Untuk pemungutan suara sudah dilakukan sejak pagi hingga jam 13.00 dan selanjutnya pada jam 14.00 akan mulai dilakukan penghitungan suara, " tambahnya.
Dirinya berharap siapapun yang terpilih menjadi kades nantinya mampu untuk meningkatkan pembangunan di desa magantis, karena kades merupakan ujung tombak pembamgunan di desa, harapanya.
Dari hasil perhitungan calon kades magantis nomor urut satu memperoleh 2 suara, nomor urut dua memperoleh 402 dan nomor urut tiga selaku petahana memperoleh 511 suara, dari jumlah total suara 915 sah dari dpt 1040 suara. Dengan demikian calon kades nomor urut tiga atas nama tejeri s. Pd sebagai calon kades terpilih untuk periode 2023 - 2029.
(Ahmad Fahrizali / Haji Suriansyah)
0 Comments