P. Raya

Dalam Rangka Dies Natalis Ke-31, PMKRI Cabang Palangkaraya Gelar Bakti Sosial Mengajar

PALANGKA RAYA - Dalam rangka menyambut hari jadinya yang ke-31 Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Palangka Raya menggelar kegiatan bakti sosial yang bertajuk PMKRI mengajar. Kegiatan yang melibatkan puluhan kader PMKRI itu dilaksanakan di TK Kasih Ibu, Jalan Tjilik Riwut Km 14 Kota Palangka Raya, pada Senin, 18 April 2022.

Kegiatan bakti sosial PMKRI mengajar, merupakan serangkaian kegiataan yang di anggedakan dalam momentum dies natalis ke-31 tahun PMKRI cabang Palangka Raya. Kegiatan mengajar yang diadakan di TK kasih ibu Jalan Tjilik Riwut Km 14 itu diwarnai dengan berbagai kegiatan seperti lomba makan kerupuk dan menyusun puzzle.

Pada kesempatan itu Ketua presidium PMKRI cabang Palangkaraya Oby Septianto mengatakan, melalui kegiaatan ini ada beberapa hal yang ingin mereka sampaikan kepada anak- anak, diantaranya yaitu bagaimana ditengah keberagaman dapat bersama-bersama merawat NKRI dan yang ke dua ketika anak-anak memiliki harapan maka mereka harus mewujudkanya, karena harapan bukan hanya sekedar mimpi melainkan sebuah kesempatan.

Melalui momentum ini Oby juga berharap, kedepannya dapat terus bekerja sama dalam kegiatan-kegiataan positif bersama yayasan TK kasih Ibu.

Sementara itu ditempat yang sama Pendidik TK Kasih Ibu, Wahyu Lestari mengatakatan, pihaknya sangat menyambut baik kegiatan PMKRI mengajar, karena melalui kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan dalam upaya memutus rantai kemiskinan. Sehingga diharapkan kedepannya bukan hanya melalui PMKRI saja tetapi melalui masyarakat sekitar juga dapat menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya Pendidikan.

(Fardoari Reketno/Marselinus Darman)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments