Kalteng

Dewan Sebut Warga Desa Sungai Harapkan Realisasi Jalan Poros Desanya

FOTO: GIYA/HUMA BETANG

Anggota DPRD Seruyan Argiansyah

KUALA PEMBUANG - Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan berharap agar usulan masyarakat saat reses bisa direalisasikan. Seperti usulan masyarakat daerah pemilihan (Dapil) satu Desa Sungai Perlu Kecamatan Seruyan Hilir, terkait jalan poros desanya.

Seperti disampaikan oleh anggota DPRD Seruyan Argiansyah, di wilayah dapil satu masih sangat banyak usulan yang perlu ditindaklanjuti, seperti pembenahan jalan utama Desa Sungai Perlu yang diusulkan masyarakat setempat agar segera dibenahi, guna menunjang kegiatan msarakat dalam aktifitas sehari-hari karena dinilai saat ini masih perlu peningkatan lagi.

“Saat kami melaksanakan reses di Desa Sungai Perlu, masyarakat di sana mengusulkan agar jalan poros desanya kurang lebih sekitar 15 km  bisa diperbaiki guna menunjang trasportasi masyarakat dan barang,” ujar Argiyansah Selasa (08/03/2022).

Dirinya berharap agar usulan tentang perbaikan jalan tersebut bisa di serap atau direalisasikan,  karena kebutuhan jalan merupakan kebutuhan yang sangat pital bagi menujang aktifitas masyarakat. Sebab dengan adanya jalan poros yang layak diharapkan bisa menjadi kemudahan dalam pelaksanaan pembangunan dan bergeraknya perekonomian masyrakat setempat.

“Dengan adanya jalan poros yang baik tentunya akan sangat bermanfaat sekaligus akan meningkatkan pendapatan masarakat di sana, karena trasportasi tidak terganggu serta akan meningkatkan keluar masuknya pengunjung karena jalanya mudah di lalui, sehingga perputaran ekonomi di desa tersebut bisa berjalan dengan baik dan masih banyak hal positif yang akan di dapat,” pungkasnya.

(Giya/Altius) 

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments