P. Pisau

Deklarasi Damai Pilkades 2021, Di Polsek Maliku

PULANG PISAU - 10 maret 2021. Bertempat di halaman polsek Maliku, dilaksanakan deklarasi damai oleh calon kades yg ingin mengikuti pemilihan pada tgl 18 maret 2021 nanti. Hadir dalam acara tersebut antara lain, camat maliku sdr Teras, Kapolsek maliku Ipda Laser K S.H., Bintara penghubung Pelda Asmara, Calon kades desa tahai jaya, desa Badirih, desa Garantung, desa Kanamit, desa Wono Agung, dan desa Kanamit barat. Dalam deklarasi damai yang dipimpin oleh kapolsek Maliku Ipda Laser K S.H, diharap-kan semua calon kades bisa mengikuti tahapan tahapan dan peraturan yang ditentu- kan, serta bisa menerima apa pun hasilnya setelah pemilihan. Laser, sapaan kapolsek Maliku juga menyampaikan kepada awak media, "deklarasi damai ini adalah salah satu tahapan pilkades dan semua calon kades sudah menanda-tangani berita acara kesepakatan. Diharapkan kepada semua calon kades baik yang terpilih maupun yang tidak terpilih dapat menerima hasilnya dengan legowo. “ Pung-kasnya. Hal senada juga disampaikan camat Maliku TERAS. “Saya sangat mengapresiasi acara deklarasi damai oleh calon kades yang ingin mengikuti pemilihan pada tgl 18 maret nanti, diharapkan kepada semua calon kades agar bisa menjaga situasi keamanan dan bisa mengkondisikan para pendukungnya.” "Mari kita membangun bangsa ini dan kita mulai dari desa kita masing masing. Siapapun yang terpilih nantinya mari kita dukung untuk membangun desa.” Tegasnya.

 

 

[DYO]

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments