P. Raya

Dinas TPHP Provinsi Kalteng Gelar Optimalisasi Program Sikomandan

PALANGKA RAYA - Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perternakan Provinsi Kalimantan tengah menggelar acara pembukaan Pertemuan Optimalisasi Reproduksi dalam Mendukung Sapi Kerbau Komoditas Andalan Negeri (SIKOMANDAN) Tahun 2021, yang digelar di Hotel Neo Palangka Raya, pada Rabu 13 April 2022.

Kegiatan Pertemuan Optimalisasi Reproduksi dalam Mendukung Sapi Kerbau Komoditas Andalan Negeri (SIKOMANDAN) yang dilaksanakan oleh dinas TPHP Provinsi Kalimantan Tengah, dibuka langsung oleh staf ahli gubernur bidang Kemasyarakatan dan SDM Suhaemi.

Pada kesempatan itu Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perternakan (TPHP) Provinsi Kalteng Riza Rahmadi melalui, Pejabat Pengawas bibit ternak Togar S Parulian menjelasakan,kegiatan SIKOMANDAN merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mengajak masyarakat mengupayakan komoditas sapi kerbau andalan dalam neegri dapat berkontribusi pada pembangunan Indonesia dan Kalimantan Tengah pada hususnya.

Togar juga mengatakan, pihaknya siap membantu untuk memfasilitasi masyarakat dalam mengembangkan ternak, atau bagi masyarakat yang berkeinginan untuk ikut beternak agar dapat menyampaikan kepada pihaknya, sehingga nantinya dapat bersama-sama berswasembada daging.

Togar menambahkan, untuk program SIKOMANDAN sendiri dilakukan secara gratis oleh pemerintah.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments