Murung Raya – Politisi perempuan DPRD Murung Raya, Dina Maulidah, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap gerakan Orang Muda Katolik (OMK) yang konsisten mengampanyekan kepedulian lingkungan melalui kegiatan bertema “Cinta Ekologi”.
Menurut Dina, pelestarian lingkungan merupakan tanggung jawab bersama yang harus berjalan seiring antara masyarakat, pemerintah, dan unsur keagamaan.
“Kepedulian terhadap lingkungan harus dimulai dari generasi muda. Ini menjadi bukti bahwa iman dan aksi sosial bisa berjalan beriringan untuk masa depan bumi yang lebih baik,” ujar Dina, Jumat (4/7/2025).
Ia menilai, keterlibatan OMK dalam isu ekologi mencerminkan peran aktif gereja dalam membangun kesadaran kolektif atas pentingnya menjaga keseimbangan alam sebagai bagian dari ajaran moral dan kemanusiaan.
Dina juga berharap OMK mampu menjadi agen perubahan, khususnya dalam menjaga keselarasan manusia dan alam di Kabupaten Murung Raya.
“Kita ingin generasi muda tampil sebagai pelopor aksi nyata pelestarian lingkungan, sehingga Murung Raya tetap menjadi daerah yang hijau dan lestari,” tambahnya.
(Marselinus/Deddy)
0 Comments