Kalteng

DPRD Kalsel Gelar Pertemuan dengan Komisi IV

PALANGKA RAYA – Komisi IV DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Selasa (11/8) menerima kunjungan dari DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) serta Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kalsel. 

Dalam kunjungan ini, selain silaturahmi pihaknya juga membahas pembangunan infrastruktur perbatasan diantara kedua wilayah, rombongan DPRD Kalsel yang dimpimpin langsung Ketua DPRD, Supian HK diterima Ketua Komisi IV DPRD Kalteng, Artaban di ruang rapat Komisi IV didampingi oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalteng.

Usai pertemuan, Artaban mengatakan, kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka sharing dengan Komisi IV DPRD Kalteng serta dengan Dinas PUPR. “Dalam kunjungan tadi kita sharing terkait pembangunan, khususnya pembangunan infrastruktur di perbatasan ke dua wilayah, salah satunya di Anjir, Kapuas dengan Batas Kalsel,” kata Artaban.

Kemudian dalam pertemuan itu, pihaknya juga sharing mengenai berbagai kebijakan PUPR di Kalteng. Karena dalam pertemuan itu, pihak DPRD Kalsel juga melibatkan PU Kalsel dalam kunjungan tersebut. “Tadi Ketua DPRD Pak Supian HK yang langsung memimpin rombongan, tidak ada hal khusus yang kita bahas,” ungkapnya.

Selain masalah pembangunan infrastruktur, rombongan DPRD Kalsel juga menanyakan terkait rencana pembangunan rumah sakit tipe A, yang direncanakan dibangun di Kalteng, Karena mereka juga akan membangun rumah sakit tipe A di daerah Kalsel. “Ada juga mereka menanyakan masalah pembangunan rumah sakit, karena ada rencana mereka membangun juga,” pungkasnya 

(HGS)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments