KATINGAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan apresiasi atas inisiatif Penjabat (Pj) Bupati Katingan, Sutoyo, yang menggelar acara silaturahmi bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat, tokoh agama, dan tokoh masyarakat di wilayah Kabupaten Katingan.
Dikatakan Tony Yosepta, anggota DPRD Kabupaten Katingan, Silahturahmi yang dilakukan, menunjukkan kepedulian Pj Bupati dalam mempererat hubungan dengan berbagai elemen masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi upaya Pj Bupati Sutoyo yang menginisiasi silaturahmi. Ini mencerminkan niat baik untuk merangkul semua pihak, termasuk tokoh masyarakat, agama, dan pimpinan OPD,” kata Tony Yosepta. Senin (9/9/2024) di Pendopo Rumah Jabatan Bupati.
Masih menurut Tony, meskipun masa tugas Sutoyo sebagai Penjabat Bupati mungkin tidak lama, ia tetap optimis bahwa Sutoyo mampu menjalankan tugasnya dengan baik.
“Memang waktu tugasnya mungkin singkat, tetapi dengan sikap keterbukaan yang diperlihatkan, kami yakin beliau dapat melaksanakan tugas yang diberikan dengan baik,” ujarnya.
Selain itu, Tony juga menekankan pentingnya kerja sama yang erat antara pemerintah daerah dan DPRD untuk mencapai hasil yang optimal bagi pembangunan daerah.
“Kami berharap kerja sama yang terjalin dengan baik ini dapat membawa dampak positif, dan pembangunan di Katingan bisa dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat,” Tandasnya.
(Novryanto)
0 Comments