Katingan

DPRD Soroti Serapan APBD

KATINGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan menyoroti serapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2024.

Dikatakan Wakil Ketua Satu DPRD Kabupaten Katingan Nanang Suriansyah, penggunaan APBD 2024, akan memasuki triwulan ke tiga, sehingga Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan melalui Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dapat merealisasikan sesuai perencanaan.

“Ini kita terus ingatkan kepada pemerintah daerah, tujuannya agar serapannya lebih baik dari tahun sebelumnya,” Ungka Waket I DPRD Kabupaten Katingan Nanang Suriansyah. Selasa (21/05/2024).

Bagi Nanang, kendala yang sering dihadapi dalam penyerapan anggaran, yaitu pembangunan fisik, pasalnya dapat dipengaruhi kondisi alam.

“Kalau kita bicara pembangunan fisik yang harus diperhatikan soal musim, karena ini sudah masuk musim penghujan, biasanya pekerjaan bisa terganggu,” Katanya.

Sebagai salah satu kandidat yang siap maju Pilkada Katingan, Nanang, APBD yang telah disepakati antara Eksekutif  dan Legislatif, harus diserap dengan baik, sehingga tujuan dari APBD dapat dilihat dan dirasakan masyarakat.

“Kalau tidak terserap dengan baik, akhirnya pembangunan tidak terlihat dan masyarakat tidak merasakan sepenuhnya manfaat APBD,” Tandasnya. 

(Novryanto)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments