P. Raya

Fajar Hariady : Kelola Keuangan Dengan Baik

PALANGKA RAYA – Agar pelaksanaan keuangan daerah dapat berjalan sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat, kalangan anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) memberikan sejumlah masukan.

Sekretaris Fraksi PKB DPRD Kalteng, Fajar Hariady menyampaikan sejumlah masukan dari Fraksi PKB, ia menyebutkan bahwa pelaporan dan pengelolaan keuangan daerah harus sesuai dengan perimbangan dari pemerintah pusat.

“Apalagi pada tahun 2024 akan kita akan mengahadapi pemiihan kepala daerah, ada baiknya pemprov dapat mempersiapkan dana dari sekarang,” ujar Legislator asal Daerah Pemilihan (Dapil) II Kalteng yag mencakup Kabupaten Kotawaringin Timur dan Seruyan ini, Senin 31 Januari 2022.

Menurut Fajar, pemerintah provinsi harus harus mampu menyisihkan dana cadangannya. Penyisahan dana ini dimaksudkan agar pelaksanaan pilkada dapat berjalan sukses.Fraksi PKB berharap agar dapat melakukan pengelolaan keuangan daerah dengan baik, sehingga segala proses program kerja dan pembangunan dapat berjalan dengan lancar.

“Kita harapkan Pemprov Kalteng dapat melaksanakan pengelolaan keuangan daerah sesuai dengan aturan, seperti peraturan dari pemerintah pusat,” pungkasnya.

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments