PALANGKA RAYA – Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mempunyai potensi Pariwisata yang sangat banyak. Baik itu wisata alamnya maupun wisata budaya yang bahkan dikenal oleh masyarakat lokal maupun mancanegara.
Terkait dengan hal tersebut, anggota DPRD Provinsi Kalteng, Ferry Khaidir mengajak generasi milenial atau anak-anak muda di Bumi Tambun Bungai untuk giat dalam mempublikasi lokasi potensial pariwisata daerah.
“Caranya yakni dengan mengoptimalkan seluruh potensi atau kemampuan kita sebagai anak-anak muda daerah, seperti menggunakan teknologi atau media sosial (Medsos) yang kita punya,” ucapnya pada Senin, 20 Desember 2021.
Dia menambahkan bahwa potensi keindahan pariwisata di Kalteng tidak kalah baiknya dari daerah lainnya. Sehingga butuh sebuah aksi bersama untuk mempromosikan pariwisata lokal kepada warga diluar Kalteng.
Bahkan dirinya sebelumnya juga pernah melakukan espedisi ke dalam daerah atau pelosok, dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, yang disesuaikan dengan medan jalan. Hasilnya mereka disuguhi pemandangan indahnya alam yang tidak dimiliki daerah lainnya.
Dia juga menilai bahwa dengan penggunaan teknologi saat ini seperti medsos, tentu diyakini akan memberi dampak yang luar biasa dalam publikasi pariwisata daerah.
“Orang – orang muda saat ini tentu sangat dekat dengan Medsos, dan kondisi ini harus kita maksimalkan untuk memperkenalkan pariwisata kita ke nasional maupun mancanegara. Dengan begini pemanfaatan teknologi kami nilai memiliki arah yang sangat tepat,” ucap anggota DPRD Provinsi Kalteng dari dapil II (Kotawaringin Timur, Seruyan) tersebut.
(Deddi)
0 Comments