Barsel

Ir. Endeh Daftar Di 5 Partai Besar

BUNTOK - Pada Jumat, 17 Mei 2024 Ir. Endeh, CPM, CPA, CPArb mendaftar di 5 partai politik sebagai bakal calon wakil Bupati Barito Selatan. Kelima partai politik tersebut yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Nasdem dan PDIP Barito Selatan.

Ir. Endeh dan rombongan yang mendaftar sebagai bakal calon Wakil Bupati Barito Selatan di Partai Persatuan Pembangunan Barsel. Rombongan diterima oleh Sekretaris PPP Barito Selatan Khairunnisa dan Wakil Ketua PPP Kabupaten Barito Selatan Muhammad Hamdan, SH dan jajaran pengurus lainnya .

Selanjutnya Ir. Endeh mendaftar di Partai Demokrat, yang diterima langsung oleh Ketua Partai Demokrat Barsel Idariani dan pengurus lainnya. Kemudian rombongan bergerak ke Partai Gerindra Kabupaten Barito Selatan, di sana diterima oleh Wakil Ketua Benyuhadi dan anggota Tim Penjaringan Partai Gerindra dan pengurus lainnya.

Selanjutnya rombongan ini menuju Sekretariat DPC PDIP Barito Selatan. Di Sekretariat DPC PDIP Barito Selatan rombongan diterima oleh Sekretaris PDIP Barito Selatan Ashabi Jaya dan jajaran pengurus lainnya. Selanjutnya rombongan bergerak menuju Sekretariat Partai Nasdem dan diterima oleh Bendahara Partai Nasdem Barito Selatan Lilis dan jajaran pengurus Partai Nasdem Barito Selatan

Sedangkan Sekretaris DPC PDIP Barito Selatan Ashadi Jaya mengatakan, Partainya sampaikan informasi sementara sampai dengan 17 Mei 2024, ada 9 orang yang sudah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan periode 2024-2029 .

Dari 9 orang tersebut 8 orang sudah memastikan diri sebagai bakal calon wakil bupati, hanya 1 orang yang mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati Barito Selatan. Artinya dari 9 ini masih dinamis karena kami masih membuka pendaftaran sampai dengan 26 Mei 2024.

Mekanismenya nanti setelah pendaftaran ini ditutup, bersamaan dengan Rakernas PDIP di Jakarta, nama-nama itu akan dikirimkan langsung ke pusat. Mekanisme ada di pusat, tim akan turun ke bawah untuk memastikan, mungkin mengkaji calon-calon yang sudah mendaftar, baik elektabilitasnya maupun kekuatan yang mereka miliki .

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments