Kapuas

Jelang Nataru, Disdagperinkop Kapuas Gelar Pasar Murah

KAPUAS - Menjelang natal dan tahun baru, Pemerintah Kabupaten Kapuas, Kalimantan Kengah melalui Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi atau Disdagprinkop dan ukm akan menggelar pasar murah di lima kecamatan di daerah setempat.

Saat ini dinas perdagangan perindustrian koperasi atau disdagprinkop dan ukm kabupaten kapuas sedang mempersiapkan paket bahan pokok yang akan di jual dalam kegiatan pasar murah jelang natal dan tahun baru di lima kecamatan di kapuas.

Adapun lima kecamatan tersebut yaitu kecamatan kapuas tengah,timpah, kapuas hilir, kapuas barat dan kecamatan dadahup.kegiatan pasar akan dilaksanakan pada tanggal 7 desember 2021.

Kepala bidang industri disdagperinkop dan ukm kapuas, ferdinan junarko mengatakan, dalam satu paket bahan pokok terdiri dari gula, tepung terigu, margarine, susu kental manis, minyak goreng dan sejumlah bahan kebutuhan pokok lainnya.

Menurut ferdinan dalam satu paket bahan pokok yang dijual di pasar murah masyarakat nanti hanya membayar lima puluh persen saja, karena harganya sudah mendapatkan potongan lima puluh persen.

Ferdinan menjelaskan bahwa tujuan dari pasar murah itu sendiri adalah untuk membantu masyarakat dalam mempersiapkan diri menyambut perayaan natal dan tahun baru.

(Irfansyah)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments