Kalteng

Kantor Dinas Kesehatan Bartim Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19

TAMIANG LAYANG - Bertambahnya pasien positif corona virus disease 2019  (COVID - 19) di Kabupaten Barito Timur (Bartim), Provinsi Kalimantan Tengah, menyebabkan ruang penampungan bagi pasien hampir penuh. Tim Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid–19 menjadikan kantor Dinas Kesehatan sebagai tempat isolasi.

Kepala Dinas Kesehatan Simon Biring selaku koordinator bidang pencegahan Gugus Tugas Penanggulangan Covid – 19 Bartim mengungkapkan, daya tampung RSUD Tamiang Layang semakin berat atau hampir penuh. Jumlah ruangannya juga kurang, sehingga kantor Dinas Kesehatan disiapkan untuk tempat isolasi. Hal itu disampaikan Simon, Senin (27/07/2020).

 

Dilanjutkannya, Dinas Kesehatan Bartim akan pindah ke kantor Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB). Kantor Dinas Kesehatan ini sendiri berstatus pinjam pakai. Aset tersebut berada di tanag milik RSUD yang bersertifikat.

Di tempat terpisah, Kepala Desa Dorong, Superson, mengatakan secara pribadi dan selaku kades mengharap kepada pemerintah daerah, jika kantor Dinas Kesehatan dijadikan tempat isolasi, agar dapat menjaga keamanan untuk masyarakat di sekitar lingkungan bangunan isolasi tersebut. “Sebagai kades, khususnya saya pribadi, tidak menolak dan mendukung kalau kantor Dinas Kesehatan dijadikan tempat isolasi,” katanya.

(AF/MB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments